
Koperasi Desa Merah Putih Jadi Saluran Utama Distribusi Beras Murah SPHP
Penulis: Nisa Alfiani
TVRINews, Jakarta
Koperasi Desa atau Kelurahan Merah Putih akan menjadi salah satu saluran utama penyaluran beras murah dalam program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP). Langkah ini diambil sebagai upaya pemerintah memperluas akses masyarakat terhadap beras dengan harga terjangkau, khususnya di wilayah yang rentan mengalami kenaikan harga pangan.
Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi menegaskan bahwa ke depan, KopDes Merah Putih bisa menjual beras SPHP sesuai arahan Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan. Hal ini menambah alternatif outlet penjualan selain ritel modern dan pasar tradisional.
“Koperasi Desa Merah Putih akan menjadi outlet terverifikasi yang menjual beras SPHP dalam kemasan 5 kilogram. Program ini ditargetkan dapat beroperasi optimal mulai Oktober 2025,” ujar Arief di Jakarta, Jumat (13/6/2025).
Perluasan jaringan distribusi melalui koperasi dinilai strategis untuk memastikan harga beras tetap stabil di berbagai daerah, khususnya di wilayah Indonesia Timur. Berdasarkan data Bapanas, ada 17 kabupaten yang telah mengajukan permintaan operasi pasar beras murah, mayoritas berasal dari wilayah Maluku Utara, Papua, dan daerah-daerah lain yang bukan sentra produksi beras.
Arief menyampaikan bahwa operasi pasar SPHP akan diguyur secara selektif mulai akhir Juni 2025. Kebijakan ini diambil setelah adanya peningkatan inflasi beras yang mencapai 1,6 persen, terutama di daerah-daerah dengan pasokan terbatas.
“Dengan adanya koperasi sebagai outlet, kami harap distribusi beras murah ini lebih merata dan tepat sasaran. Hal ini juga membantu pemerintah memonitor dan mengendalikan inflasi pangan di tingkat lokal,” ungkap Arief.
Program ini juga merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk menjaga stabilitas harga sekaligus mendukung koperasi desa sebagai penggerak ekonomi lokal.
Baca Juga: Jangan Lewatkan! DKI Jakarta Bebaskan Denda Pajak Kendaraan Hingga 31 Agustus 2025
Editor: Redaksi TVRINews
