
Festival Pacu Jalur 2025, Wapres Gibran Lepas Jalur di Kuansing Siang Ini
Penulis: Ridho Dwi Putranto
TVRINews, Jakarta
Wakil Presiden (Wapres) RI, Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan melepas jalur pada ajang Festival Pacu Jalur Tradisional Kuantan Singingi (Kuansing) 2025 yang digelar di Tepian Narosa, Kuantan, Rabu siang, 20 Agustus 2025.
Festival budaya tahunan ini menjadi pusat perhatian nasional bahkan internasional karena menghadirkan sejumlah tamu penting. Selain Wapres, acara ini juga dihadiri para duta besar beberapa negara serta tamu internasional yang akan menyaksikan langsung kemeriahan tradisi pacu jalur.
Sementara itu, seremoni pembukaan festival pada pagi hari dipimpin langsung oleh Menteri Pariwisata RI, Widiyanti Putri Wardana. Kehadiran dua tokoh nasional ini dinilai membuat penyelenggaraan Festival Pacu Jalur 2025 berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, M Job Kurniawan mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat final bersama Paspampres dan Sekretariat Negara terkait persiapan penyambutan Wapres.
“Wapres akan tiba di Pekanbaru siang ini dan langsung menuju Kabupaten Kuansing untuk melepas jalur pada Festival Pacu Jalur Tradisional Kuansing di Tepian Narosa,” ujar Job, Rabu.
Untuk urusan teknis pengamanan, lanjut Job, sepenuhnya akan ditangani oleh Paspampres dengan dukungan Korem 031 Wirabima dan Polda Riau.
Job juga memperkirakan animo masyarakat pada festival kali ini akan meningkat drastis. Salah satu faktornya adalah viralnya tarian Aura Farming yang mendunia dan ikut mengangkat nama Kuansing di level internasional.
“Bahkan sudah ada beberapa duta besar yang memastikan hadir. Karena itu, kita di Riau harus siap menyambut tamu dari dalam dan luar negeri agar merasa nyaman dan aman. Mohon doa, semoga cuacanya bagus dan acara berjalan lancar,” pungkasnya.
Baca Juga: BPI Danantara Pastikan Aturan Tantiem BUMN Berlaku
Editor: Redaksi TVRINews