Penulis: Redaksi TVRINews
TVRINews, Jakarta
Salah satu upaya yang dilakukan Dosen-Dosen Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Jakarta (FBS UNJ) dalam menanamkan musikalitas dan nilai karakter pada lagu - lagu anak, khususnya untuk anak usia dini diterima dengan antusias oleh anak-anak pada Rumah Belajar (Rumbel) Ceria.
Lagu anak-anak yang sudah mulai tergerus zaman oleh lagu-lagu kekinian orang dewasa, menjadi perhatian peneliti untuk membuat dan mengimplementasikannya pada masyarakat, khususnya pada anak-anak secara langsung.
Berangkat dari kondisi ini, dosen-dosen Pendidikan Musik Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Jakarta yang diantaranya : Dr. Caecilia Hardiarini, M.Pd dan Tara Dwipa, M.Pd membuat 4 buah lagu anak yang berjudul;
1. Duk duk duk prok prok prok
2. Nama Jari
3. Polusi Udara
4. Tubuh yang Bersih
lagu tersebut sudah tersedia dengan bentuk partitur notasi balok yang dibuat menggunakan software musecore, format mp3 lagu yang dibuat menggunakan DAW musik, dan juga video klip yang didalamnya terdapat animasi gambar-gambar yang menarik lengkap dengan liriknya yang dibuat dengan aplikasi iMovie.
Keempat lagu tersebut diimplementasikan secara langsung kepada anak-anak Rumbel Ceria pada tanggal 20-21 Agustus 2024. Kegiatan pengabdian masyarakat tersebut dilakukan pukul 10.00 WIB hingga selesai.
Adapun nama-nama tim dosen yang berangkat adalah Dr. Caecilia Hardiarini, M.Pd; Tara Dwipa, M.Pd & Dra. Tjut Etty Retnowati, M.Pd, kemudian dibantu oleh tim mahasiswa Yosi Stevani Manalu & Vitto Gustiawan (Mahasiswa Pendidikan Musik UNJ), Dilla Nurul Aulia & Diva (Mahasiswa PGSD UNJ/Mitra Rumbel Ceria) serta Engga Dallion EW, M.Pd (Dosen mitra PGSD UNJ).
Kegiatan tersebut dibuka oleh ibu Tara Dwipa, M.Pd selaku MC & Narasumber, kemudian sambutan oleh Ketua Pengabdian Masyarakat yaitu ibu Dr. Caecilia Hardiarini, M.Pd.
Rangkaian kegiatan inti adalah mengajari vokalisi, pernapasan sebelum bernyanyi, dan mengajari ke-empat lagu anak Ciptaan ibu Caecilia & ibu Tara melalui tayangan video oleh mahasiswa Prodi Pendidikan Musik UNJ.
Kegiatan pengabdian masyarakat ini disambut antusias oleh anak-anak rumbel ceria. Lagu yang pendek membuat anak-anak cepat hafal dan berani maju kedepan. Anak-anak yang lain memberikan support kepada teman yang maju dengan cara bernyanyi bersama sambil memutari teman yang bernyanyi.
Tak hanya anak-anak dari Rumbel Ceria yang antusias namun para orang tua mereka juga turut terkesan dengan kegiatan ini, karena terlihat hampir sepanjang kegiatan para orang tua ikut mem-videokan anak-anaknya.
Kegiatan ini ditutup dengan pembagian sertifikat, souvenir hingga cinderamata untuk Rumbel Ceria.
"Selain mendapatkan ilmu, namun relasi dan hubungan baik antar mitra pada pengabdian masyarakat ini perlu dilakukan terutama antara Prodi Pendidikan Musik & Prodi PGSD UNJ. Semoga kegiatan-kegiatan seperti ini dapat dilakukan lagi dimasa mendatang" ujar bapak Engga Dallion selaku Dosen Mitra PGSD UNJ.
Kegiatan ini ditutup dengan makan siang, serta foto bersama.
Credits to: Caecilia Hardiarini & Tara Dwipa
Editor: Redaktur TVRINews
